Thursday, October 24, 2013

5 Mengkudu, Buah Noni Yang Menyehatkan


Hmm, pembahasan tentang buah kali ini, aku memilih membahas Buah Mengkudu. Kenapa? Karena buah mengkudu sudah terbukti memiliki berbagai macam khasiat bagi kesehatan. Memang, bau serta rasa buah mengkudu tidaklah begitu menarik, rasanya yang pahit pasti membuat kita enggan untuk mengkonsumsinya. Akan tetapi dibalik itu semua ternyata buah yang satu ini sangat baik sekali untuk kesehatan.

Pohon mengkudu sangatlah jarang sekali dijumpai. Hal inilah yang menjadi alasan utama mengapa buah mengkudu ini jarang sekali yang tahu dan memanfaatkannya.

Buah Mengkudu (Morinda citrifolia) memiliki banyak nama untuk setiap daerah, yaitu keumeudee (Aceh); pace, kemudu, kudu (Jawa); cangkudu (Sunda); kodhuk (Madura); tibah (Bali). Buah ini berasal daerah Asia Tenggara, tergolong dalam famili Rubiaceae. Nama lain untuk tanaman ini adalah noni (Hawaii), nono (Tahiti), nonu (Tonga), ungcoikan (Myanmar) dan ach (Hindi).

Tanaman ini tumbuh di dataran rendah hingga pada ketinggian 1500 m. Tinggi pohon mengkudu mencapai 3-8 m, memiliki bunga bongkol berwarna putih. Buahnya merupakan buah majemuk, yang masih muda berwarna hijau mengkilap dan memiliki totol-totol, dan ketika sudah tua berwarna putih dengan bintik-bintik hitam.

Secara tradisional, masyarakat Aceh menggunakan buah mengkudu sebagai sayur dan rujak. Daunnya juga digunakan sebagai salah satu bahan nicah peugaga yang sering muncul sebagai menu wajib buka puasa. Karena itu, mengkudu sering ditanam di dekat rumah di pedesaan di Aceh. Selain itu mengkudu juga sering digunakan sebagai bahan obat-obatan.

Sejarah Buah Mengkudu

Asal usul mengkudu tidak terlepas dengan keberadaan bangsa Polinesia yang menetap di Kepulauan Samudra Pasifik. Bangsa Polinesia dipercaya berasal dari (Asia Tenggara). Pada tahun 100 SM, bangsa yang terkenal berani mengembara.Tanpa sebab yang jelas mereka menyeberangi lautan meninggalkan tanah air mereka. Ada kesan para pengembara itu di kecewakan oleh suatu hal dan maksud menjauhkan diri dari kehidupan sebelumnya. Setelah lama mengembara, mereka sampai di sekitar Polinesia, yaitu kepulauan di sekitar Pasifik Selatan. Para petualang tersebut langsung jatuh hati saat melihat indahnya pemandangan, kondisi pantai, dan pulaunya.

Uniknya, mereka seakan telah mempersiapkan diri untuk berpindah ke pulau lain. Hal ini bisa dibuktikan dengan adanya sejumlah tumbuhan dan hewan yang ikut dibawa, karena dianggap penting untuk mempertahankan hidup. Beberapa tumbuhan asli, seperti pisang, talas, ubi jalar, sukun, tebu, dan mengkudu, dibawanya.Di antara yang dibawa itu, masih ada yang berupa stek dan tunas. Salah satu tumbuhan itu, yakni mengkudu, dianggap barang keramat. Sejak 1500 tahun lalu penduduk kepulauan yang kini disebut hawaii itu mengenal mengkudu dengan sebutan noni. Mereka menduga tumbuhan bernama latin Morinda citrifolia tersebut memiliki banyak manfaat. Mereka memandangnya sebagai Hawaii magic plant, karena buah ini dipercaya bisa mengobati berbagai macam penyakit.

Khasiat Buah Mengkudu

Khasiat buah mengkudu tidak hanya sebagai anti kanker, masih ada banyak manfaat lain yang terdapat pada buah yang pahit ini. Nah, bagi kawan Apache Kingdom yang ingin tahu, berikut ini beberapa manfaat buah mengkudu yang sudah dibuktikan oleh beberapa penelitian secara ilmiah :
  • Mengkudu dapat menjadi zat pencegah kanker dan tumor.
  • Mengkudu dapat membantu peningkatan daya tahan tubuh.
  • Mengkudu bisa membantu mengurangi rasa sakit.
  • Mengkudu dapat menjadi zat anti alergi dan anti radang.
  • Mengkudu dapat membantu menormalkan tekanan darah.
  • Mengkudu dapat membantu memperlancar siklus energi dalam tubuh.
  • Mengkudu dapat menjadi anti bakteri.
  • Mengkudu dapat membantu mengatur mood (siklus suasana hati).

Dr. Neil Solomon pernah melakukan sebuah survey terhadap 8000 orang yang mengonsumsi sari buah mengkudu. Dalam survey tersebut ia melibatkan 40 dokter serta beberapa praktisi medis. Dalam surveynya Dr. Neil Solomon ingin membuktikan kemampuan sari buah mengkudu dalam penyembuhan beberapa penyakit. Misalnya: serangan jantung, kanker, diabetes, stroke, gangguan pencernaan, dll.

Dari informasi terakhir yang kemarin aku peroleh di postingan blog Penghuni 60 mengatakan bahwa, bau mengkudu juga ternyata bisa mengusir tikus loh..

Itulah, informasi mengenai Khasiat Mengkudu, Buah Noni Yang Menyehatkan. Memang obat itu pasti rasanya pahit, jadi jika ingin sehat, sukalah dengan yang pahit-pahit.

Keep learn to be better with Apache Kingdom ! :)



Sumber: wikipedia

5 comments

November 29, 2013 at 8:22 PM

wah ternyata banyak sekali ya manfaat buah mengkudu untuk kesehatan. Thanks mas atas informasinya :)

December 1, 2013 at 12:54 PM

@Cara Ririn iya mbak betul bgt, manfaatnya byk sekali, tp sygnya agak susah utk dpt buah mengkudu

December 12, 2013 at 7:19 PM

saya ga doyan mengkudu, tapi demi kesehatan saya akan makan deh ;)

February 10, 2014 at 12:18 PM

@Dwi Alfina hehe, saya jg nggak doyan mbak, tp kalo lg sakit sih, coba2 utk obat gak pa2 donk, emang sih rasanya itu yg bikin nggak nahan

February 10, 2014 at 12:21 PM

di deket rumahku, byk tuh sob pohon mengkudu..
malah buahnya byk jg tuh yg berjatuhan, padahal sayang bgt ya terbuah percuma

Post a Comment

Archive

Apache Followers

 

Apache Recent Comments

Apache Traffic